FREN Komitmen Meningkatkan Potensi UMKM Warga Tinalan

0
FREN Komitmen Meningkatkan Potensi UMKM Warga Tinalan

Bunda Fey saat menyapa Warga Tinalan

KEDIRI ( OPTIMIS) – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Walikota Kediri Tahun 2024, nomor urut 2 Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono,(FREN) menyapa warga kampung tahu yang merupakan sentra UMKM yang berada di Kelurahan Tinalan, Kota Kediri, Jawa Timur, Sabtu, (19/10/2024).

Di sepanjang jalan yang dilalui Bunda Fey, Warga Tinalan sudah menunggu Calon Wali Kota Kediri nomor urut 2 itu, dengan ramah menyapa dan mengalami warga yang ditemui.

Bunda Fey didampingi suaminya, Abdullah Abu Bakar yang akrab disapa Mas Abu, dan pendukungnya.

Kepada warga yang ditemui, Bunda Fey memperkenalkan diri sebagai Calon Wali Kota Kediri dan memohon doa serta dukungannya pada pemilihan Walikota Kediri, tanggal 17 Nopember 2024.

Ferry Silviana Feronica, yang akrab disapa Bunda Fey, dalam kegiatannya, mengungkapkan pentingnya kampung tahu sebagai penggerak ekonomi lokal. “Kampung Tahu adalah bukti nyata bagaimana kreativitas lokal bisa memajukan ekonomi masyarakat.FREN komitmen meningkatkan potensi UMKM di sini dan menjadikan Kampung Tahu sebagai destinasi wisata industri kreatif yang semakin dikenal.

Nurhayati saat memproduksi tahu

Nurhayati, warga RT.04. RW.01 Kelurahan Tinalan, salah satu pelaku UMKM pada produksi tahu, berharap program bantuan modal (banmod) dari pemerintah ditingkatkan.

“Program pemerintah seperti banmod dan Prodamas sangat membantu Kami, terutama dalam memperluas pemasaran dan meningkatkan kualitas produk tahu, yang saya produksi. Semoga Bunda Fey, jadi Wali Kota Kediri dan melanjutkan program pemberdayaan UMKM ke depannya,,” ujarnya. (eds)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *