Warga Kelurahan Bawang Dukung FREN Jadi Walikota dan Wakil Walikota Kediri

0
Warga Kelurahan Bawang Dukung FREN Jadi Walikota dan Wakil Walikota Kediri

Bunda Fey (paling kanan) dan Mbak Regina (paling kiri) saat foto bersama warga Kelurahan Bawang

Kota Kediri ( Optimis ) – Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono ( FREN), Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Kediri nomor urut 2 melanjutkan safari kampanye dengan berjalan kaki dari rumah ke rumah, hari ini di Kelurahan Bawang Kecamatan Pesantren, Kota Kediri, Senin, (21/10/ 2024).

Dalam kampanyenya, FREN didampingi Abdullah Abu Bakar, yang akrab disapa Mas Abu, anggota DPRD Jawa Timur dan tim suksesnya, berjalan kaki menyapa warga Bawang dan menampung aspirasinya.

Ferry Silviana Feronica, yang akrab disapa Bunda Fey dalam wawancanya mengatakan, antusias warga kelurahan Bawang luar biasa, mereka banyak yang sudah beririsan dengan program fren, jadi mereka berharap program yang sudah mereka rasakan hari ini dilanjutkan, diantaranya bantuan modal (banmod), warga banyak sekali yang sudah menerima bantuan modal itu.

FREN menginginkan kawasan wilayah kecamatan pesantren ini bisa menjadi pusat ekonomi baru, walaupun basisnya adalah pertanian. tapi pertanian itu juga sangat bisa dikembangkan menjadi sekitar pariwisata.

Pemerintah Kota Kediri pernah punya kebun matahari dan itu menjadi daya tarik wisata, akhirnya disitu tergerak ekonomi, Nah wilayah pesantren juga bisa jadi simpul simpul wisata baru yang masih berhubungan dengan pertanian, jelas Bunda Fey.

Kita juga punya prodamas kawasan, prodamas kawasan itu bisa mengiris sampai tiga kawasan, jadi disini misalnya warga kepengin ada tempat untuk berjualan baru, maka itu bisa diwujudkan dengan prodamas, jadi sumber ekonominya biar tidak di kota terus. “Biar tidak di wilayah Kecamatan Mojoroto terus, di Kecamatan Pesantren juga bisa,” urainya.

Regina Nadya Suwono, Calon Wakil Wali Kota Kediri yang akrab disapa mbak Regina menambahkan, itu bukti komitmen FREN terhadap pemerataan pembangunan, bahwa pemerataan pembangunan itu perlu, tidak hanya mojoroto saja yang dibangun, melainkan pesantren juga.

Zainal Abidin, salah seorang warga Kelurahan Bawang merasa puas dengan cara kampanye FREN nemui warga dari rumah ke rumah dengan berjalan kaki.

Saya merasa puas didatangi langsung ke rumah oleh paslon nomor urut 2 Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono (FREN), harapan saya FREN jadi, karena bisa melanjutkan program yang kemarin waktu Wali Kota Kediri Mas Abu, yaitu program bantuan modal dan prodamas, dengan adanya program yang kemarin itu warga Kelurahan Bawang semakin maju dan kesejahteraan warga semakin meningkat, jelas Zainal (eds)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *