Wakil Ketua DPRD Kab.Blitar Hadiri Pembukaan Pushbike Championship Piala Bupati 2024

0

 

BLITAR(OPTIMIS) – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Blitar M.Rifa’i menghadiri pembukaan Pushbike Championship Piala Bupati Blitar 2024 bertempat di Kantor Bupati Blitar, Kanigoro. (11/08). Giat tersebut dibuka langsung oleh Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah.

Tidak kurang dari 100 anak usia 3-5 tahun mengikuti ajang perlombaan yang di prakarsai oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Blitar.

M.Rifa’i menyatakan sangat mendukung penuh penyelenggaraan Push Bike Championship 2024 ini.

“Menurut info, lebih dari 100 rider cilik dengan antusias mendaftarkan diri untuk mengikuti Push Bike Championship 2024 ini, saya berharap dengan adanya kegiatan ini, dapat memupuk sikap yang pantang menyerah dan terus berjuang dari usia balita. Bekal ini tentunya akan sangat bermanfaat bagi mereka dalam menyongsong masa depan. ” ungkap politisi PKB tersebut.

Event ini tidak hanya memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk berkompetisi secara sehat, tetapi juga menjadi wadah untuk melatih ketangguhan mental dan sportifitas sejak dini.

M.Rifa’i juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan acara ini, termasuk para orang tua yang dengan penuh semangat mendukung anak-anak mereka.

” Saya juga berharap, semoga acara ini dapat terus berlangsung setiap tahun dan memberikan manfaat yang semakin besar bagi masyarakat,” pungkas Rifa’i.

Reporter : (Dwn/Mkls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *