Persaingan Ketat 3 Tim Grup A Piala Dunia 2022 Qatar!
SKMOptimis 29/11/2022 0KOTA KEDIRI (OPTIMIS) – Fase grup Piala Dunia 2022 Qatar menuju babak akhir dengan persaingan keras yang ditunjukkan dari masing-masing grup. Piala Dunia 2022 kini sangat sulit ditebak, mulai dari banyak tim nasional yang dijagokan mendadak flop dan persaingan tiket fase knockout antara pemuncak klasemen dan juru kunci klasemen.
Yang pertama datang dari Grup A yang diiisi oleh tim tuan rumah Qatar, Belanda, Ekuador dan Senegal dimana dalam grup tersebut masih dalam fase saling memperebutkan tiket menuju babak gugur Piala Dunia 2022 Qatar.
Namun hal tersebut tak berlaku untuk tuan rumah Qatar, dimana tim tuan rumah tersebut sudah tidak mempunyai harapan lolos ke babak 16 besar. Namun yang masih sengit yaitu perebutan ranking 1 dan 2 dari grup A yang dapat dipastikan sengit. Ada nama Belanda, Ekuador dan Senegal yang masih mempunyai kesempatan lolos ke babak 16 besar dengan susunan klasemen Belanda berada di urutan pertama dengan raihan 4 poin dengan selisih gol (SG) 2 gol. Timnas Ekuador menempati posisi kedua dengan poin dan SG yang sama dengan Belanda dan yang terakhir Senegal di posisi ketiga dengan mengoleksi 3 poin dan SG 0.
Walaupun Timnas Senegal masih mempunyai kesempatan lolos ke fase berikutnya, namun di laga terakhir fase grup ini Senegal harus menang menghadapi Timnas Ekuador dengan skor telak dengan minimal selisih 3 gol kemenangan.
Namun kemungkinan tersebut juga terasa berat sekali mengingat dimana tim tersebut sebelumnya mampu menahan imbang De Oranje dengan skor 1-1 pada matchday ke-2 Jum’at (25/22/2022) lalu terlebih Ekuador hanya perlu menahan imbang Senegal untuk mengamankan tiket ke fase knockout.
Masih dengan Grup A, Timnas Belanda asuhan Louis Van Gall tersebut juga tak boleh kalah dalam pertandingan terakhirnya melawan tim tuan rumah Qatar. Skema yang dibutuhkan Belanda juga sama dengan Ekuador yaitu hanya butuh hasil imbang saja untuk bisa lolos ke 16 besar Piala Dunia Qatar 2022.
Banyak publik percaya bahwa tim Frankie De Jong mampu untuk lolos dan menjadi pemuncak klasemen Grup A nantinya karena lawan mereka yaitu Timnas Qatar dimana di 2 match terakhir Timnas Qatar bermain tidak cukup baik. Tetapi dalam sepakbola, sebelum peluit akhir laga ditiupkan semua masih bisa terjadi.
Untuk jadwal pertandingan Grup A sendiri digelar secara serentak pada hari Selasa, (29/11/2022) dengan jadwal sebagai berikut,
Pertandingan | Hari/Tanggal | Waktu (WIB) | Siaran Langsung |
Ekuador vs Senegal | Selasa, 29 November 2022 | 22.00 | Vidio (Siaran Digital) |
Belanda vs Qatar | Selasa, 29 November 2022 | 22.00 | SCTV (Siaran Televisi) & Vidio |