BAWASLU KOTA KEDIRI GIAT MENGUNDANG WARTAWAN

0

KOTA KEDIRI, SKMoptimis.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Kediri melaksanakan kegiatan peran media dalam pengawasan pemilu 2024 mengundang wartawan dan Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda  (OKP) dalam mengawal pemilu serentak 2024 yang diselenggarakan di salah satu hotel Jl Dhoho, Kota Kediri, Jawa Timur, Mengusung tema Bersama Rakyat Awasi Pemilu Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu. Sabtu,18 November 2023.

Pelaksanaan kegiatan Bawaslu Kota Kediri tersebut dihadiri Narasumber, Ketua Bawaslu dan Anggota, Ketua Sekretariat dan stafnya, Organisasi organisasi wartawan, insan media, Mahasiswa, OKP. Polri dan TNI. Panwascam dan undangan lainnya.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu indonesia raya, yang diikuti ketua bawaslu dan anggota, ketua sekretariat bawaslu Kota Kediri, Narasumber, panwascam, Organisasi wartawan serta puluhan wartawan, Mahasiswa,,OKP. dll.

Ketua Bawaslu Kota Kediri Yudi Agung Nugraha mengatakan pelaksanaan kegiatan “peran media dalam pengawasan pemilu 2024 ini dilaksanakan bertujuan untuk membangun silaturahmi dengan insan media dan teman teman OKP se Kota Kediri menjelang pesta demokrasi.

“Saya juga apresiasi kepada media, terimakasih telah mendukung Bawaslu Kota Kediri bahkan semalam ketika waktu pelaksanaan penertiban baliho dan banner di Kota Kediri teman teman insan media selalu ada” ucap ketua bawaslu.

Tujuan ini sebenarnya sudah saya bahas lama sekali, bahkan di tahun sebelum ada pergantian dari Bawaslu Kota Kediri, kami sudah merencanakan bawaslu ingin bisa bersama dengan insan media yang ada di Kota Kediri bareng bareng untuk bisa berperan aktif didalam mengawal demokrasi, khususnya di Kota Kediri, karena peran media ini sangat penting sekali.edukasi politik kepada masyarakat sehingga bisa membangkitkan sebuah gerakan yang namanya pengawasan partisipatif itu penting kita lakukan karena memang keterbatasan personil di bawaslu Kota Kediri, ucap Yudi

Lebih lanjut Yudi menyampsikan mungkin kedepan setelah pertemuan ini kita bisa melakukan sebuah kegiatan yang intinya adalah sebuah kebersamaan dimana kita sering bersinergi, apakah itu namanya bawaslu media patner ataupun bawaslu media senergi nanti kita bahas bersama.

“Dibawah naungan divisi hukum pencegahan parmas dan humas saya mohon bisa  ditindak lanjuti oleh Pak Suhartono,” harap Ketua Bawaslu Kota Kediri.

pada intinya kami ingin bersinergi dengan pihak media, dengan organisasi organisasi wartawan yang ada di Kota Kediri, dengan organisasi organisasi kemasyarakatan keagamaan kami ingin semua bersinergi untuk kediri yang lebih baik, Kediri yang mengawali demokrasi untuk menciptakan suasana demokrasi yang damai, tertib dan aman, pungkas Yudi.

Hadir menjadi Narasumber kegiatan ini adalah Hari Tri Wasono sebagai praktisi media menyampaikan bahwa tidak semua wartawan yang ada di Kediri tergabung dalam organisasi pers.

Yang terpenting bagaimana menyamakan persepsi dalam menyambut pemilu dan pilkada mendatang. Peran media menjelang Pemilu dan Pilkada 2024, seharusnya menjadi garda terdepan, seperti pada pemilu tahun yang lalu, Namun di era digitalisasi ini semua bisa menjadi pengawas keberadaan medsos sekarang ini semakin cepat masyarakat mendapatkan informasi, tapi kita juga dituntut harus bijak dalam menggunakan medsos, ucap Hari.

Hari juga menyampaikan bahwa menjadi wartawan saat ini semakin sulit untuk mencari narasumber yang benar benar kritis, diharapkan dari teman teman OKP bisa menjadi narasumber yang benar benar kredibel dan bisa dipertanggung jawabkan.

Reporter : Edy Siswanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *